Produk & Layanan
Produk Ungglan Kami

Keranjang rotan
Keranjang rotan multifungsi yang dibuat dari rotan pilihan dengan teknik anyaman tradisional. Cocok untuk kebutuhan penyimpanan rumah tangga, dekorasi interior, maupun keperluan retail. Tersedia berbagai ukuran dan desain sesuai permintaan.

Kursi & meja bambu
Set furnitur bambu yang kuat, natural, dan ramah lingkungan. Dirancang dengan konstruksi kokoh namun tetap ringan, ideal untuk rumah, kafe, resort, maupun keperluan dekorasi tropis. Menerima pesanan desain custom dan finishing khusus.

Tas anyaman
Tas anyaman handmade dengan material rotan atau bambu berkualitas. Desain estetis dan modern untuk kebutuhan fashion, souvenir, maupun koleksi retail. Produk tahan lama dengan detail pengerjaan yang rapi dan bersih.

Dekorasi rumah dari rotan
Beragam produk dekorasi rumah seperti lampu gantung, vas, wall decor, dan ornamen lain berbahan rotan. Menghadirkan nuansa alami dan hangat pada ruangan. Cocok untuk interior bergaya modern, minimalis, maupun bohemian.

Souvenir khas Kalimantan Barat
Souvenir otentik hasil karya perajin lokal seperti miniatur, gantungan, aksesori, hingga produk anyaman kecil. Setiap item menggambarkan budaya dan kekayaan lokal Kalimantan Barat, ideal untuk gift, koleksi wisata, atau penjualan retail.

coming soon

Layanan Eksport
PT Montam Prima Indonesia melayani kebutuhan ekspor dengan standar internasional
- Produksi sesuai pesanan (custom order)
- Pengemasan ramah lingkungan
- Penyediaan dokumen ekspor (invoice, packing list, COA, dll.)
- Konsultasi logistik & pengiriman